Erlass Prokreatif Indonesia

A+ R A-

Training Public Speaking and High Impact Presentation Skill

E-mail Print PDF

Dewasa ini setiap perusahaan memberikan tuntutan, agar setiap sumber daya manusia (SDM) dalam perusahaan memiliki Public Speaking dan Presentation Skill yang mempuni. Hal ini tentunya sangat dibutuhkan demi kelancaran bisnis perusahaan terebut. Tidak terkecuali bagi SDM di PT. Gelora Aksara Pratama (GAP).

Demi mencapai hal tersebut PT. GAP mengadakan program pelatihan yang diberi judul Training Public Speaking and High Impact Presentation Skill. Kegiatan ini ditujukan untuk 40 orang SDM, yang dibagi ke dalam dua batch. Batch pertama sendiri dilaksanakan selama tiga hari yakni pada 27-29 Januari 2020. Bertempat di ruang pertemuan lt. 3 PT. GAP. Kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama dengan PT. Erlass Prokreatif Indonesia.

Kegiatan pelatihan berlangsung secara interaktif. Bpk. Beny Sudarmaji selaku Trainer menggunakan berbagai metode efektif mulai dari metode diskusi, presentasi hingga role playing. Diawali dengan pre-test, peserta diminta tampil berbicara dihadapan peserta lainnya untuk mengukur kemampuan mereka sebulum sesi pelatihan dimulai. Trainer juga menggunakan metode Teach, dimana peserta diminta menjelaskan poin yang telah dipelajari pada setiap sesi secara berkelompok.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan post-test. Masing-masing peserta diminta membuat bahan presentasi dan mempresentasikanya di hadapan perwakilan HRD PT. GAP serta peserta lainnya. Hasilnya jika dibandingkan dengan saat pre-test, terlihat jelas adanya peningkatan kemampuan peserta dalam Public Speaking dan Presentation Skill mereka. Setelah post-test, trainer memberikan hadiah kepada lima orang peserta yang paling aktif dalam kegiatan tersebut.

Akhirnya Training Public Speaking dan Presentation Skill maupun kegiatan serupa lainnya, merupakan hal yang sangat penting. Guna meningkatkan kemampuan, serta sebagai bentuk penyesuaian diri karyawan dalam lingkungan kerja yang semakin dinamis.

Oleh : Al Muarif Lahay - Erlass